Sumber daya alam yang disingkat dengan SDA adalah segala sesuatu yang berasal dari alam yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia. Yang tergolong di dalamnya tidak hanya komponen biotik, seperti hewan, tumbuhan dan, mikroorganisme, tetapi juga komponen abiotik seperti minyak bumi, gas alam, dan berbagai jenis logam, air dan tanah.
Pada umumnya sumber daya berdasarkan sifat dapat digolongkan menjadi SDA yang dapat diperbaharui. SDA yang dapat diperbaharui adalah kekayaan alam yang dapat terus ada selama penggunaanya tidak di eksploitasi secara berlebihan. Beberapa contoh SDA terbaharukan yaitu tumbuhan, hewan, mikriorganisme, sinar matahari, angin dan air.
Sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui adalah SDA yang jumlahnya terbatas karena penggunannya lebih cepat dari pada proses pembentukkan nya dan apabila digunakan secara terus-menerus akan habis. Contohnya seperti, minyak bumi, emas, besi, dan berbagai bahan tambang laiinya.
a. Pemanfaatan Sumber Daya Alam
Sumber daya alam memilki peranan dalam pemenuhan kebutuhan manusia, pemanfaatan SDA dibagi berdasarkan sifatnya, SDA hayati, dan nonhayati.
1. Sumber daya alam hayati
A. Tumbuhan
Pemanfaatan tumbuhan oleh manusia diantaranya;
- a. bahan makanan seperti, padi, jagung, gandum, tebu.
- b. bahan bangunan seperti, kayu jati, kayu mahoni.
- c. bahan bakar (biosolar) seperti, kelapa sawit
- d. bahan obat-obatan seperti, jahe, daun binahong, kina, mahkota dewa,
- e. sebagai pupuk seperti, pupuk kotoran hewan (kompos)
B. Pertanian dan Perkebunan
C. Peternakkan dan Perikanan
2. Sumber daya alam nonhayati
- a. air
- b. angin
- c. tanah
- d. hasil tambang ( minyak bumi, batu bara, biji besi, tembaga, bauksit, emas dan perak, marmer, belerang, yodium, nikel, gas alam, mangan, grafit ).
B. Klasifikasi Sumber Daya Alam
Mengenai klasifikasi sumber daya dapat dibagi menjadi 3 yaitu:
1. Sumber daya alam berdasarkan pemulihan
a. sumber daya alam yang dapat diperbaharui ( renewble resources )
adalah sumber daya alam yang dapat dikembalikan persediaanya dan dapat diperbaharui dalam waktu yang relatif mudah dan biasa dikembangkan melalui budidaya. Sumber daya alam ini terdiri dari sumber daya hayati contohnya; pertanian, perkebunan, kehutanan, dan sumber daya alam hewani, contohnya, peternakan dan perikanan.
b. sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui ( unrenewble resources )
adalah sumber daya alam yang tidak dapat dipulihkan sama sekali karena pembentukkannya sangat lambat bila dibandingkan dengan umur manusia serta jumlah sumber daya alam ini relatif statis. Contohnya, bahan mineral, batubara, minyak bumi dan gas alam.
2. Sumber daya alam berdasarkan sifatnya dibagi menjadi 2 yaitu;
a. sumber daya alam fisik
adalah sumber daya alam yang tersedi, jumlahnya melimpah dan digunakan untuk seluruh makhluk hidup, contohnya, tanah, air, udara, sinar matahari.
b. sumber daya alam hayati
adalah sumber daya alam jika telah habis terpakai masih dapat diusahakan kembali contohnya, hewan, dan tumbuh-tumbuhan.
3. sumber daya alam berdasarkan lokasinya dibagi menjadi 2 yaitu;
a. sumber daya alam terestrial
adalah sumber daya alam yang terdapat di daratan. Contohnya, tanah, hutan, dan bahan galian.
b. sumber daya alam akuatik
adalah sumber daya alam yang terdapat di perairan, contohnya, ikan rumput laut, terumbu karang.
1A. Masalah Kependudukan
Masalah merupakan suatu kegiatan yang belum terselesaikan atau terjadi gangguan sehingga memungkinkan terjadinya masalah yang perlu untuk diatasi. Masalah kependudukan merupakan gangguan atau sistem kependudukan yang belum terselesaikan. Adapaun masalah kependudukan yang dialami oleh negara indonesia antara lain:
A. Demografis
1. Besarnya jumlah penduduk (Over Population)
Telah disebutkan diawal bahwa jumlah penduduk indonesia berada di urutan ke empat terbesar di dunia setelah berturut-turut cina,india,amerika, dan keempat adalah indonesia. Membahas tentang kependudukan ada baiknya kita mengetahui dampak positif terlebih dahulu antara lain sebagai penyediaan tenaga kerja dalam masalah sumber daya alam, mempertahankan kebutuhan negara dari ancaman yang berasal dari bangsa lain.
2. Tinggi nya tingkat pertumbuhan penduduk
Apabila tingkat tingginya pertumbuhan penduduk terus dibiarkan, maka akan terjadi berbagai masalah. Baik masalah pengangguran, tingkat kualitas sumber daya manusia yang memenuhi kejahatan, lapangan pekerjaan dan lain-lain yang memberikan dampak negatif bagi kelangsungan umat manusia indonesia khususnya. Oleh karena itu, usaha untuk menekan laju pertumbuhan sangatlah penting.
3. Persebaran penduduk tidak merata
Adapaun faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya persebaran penduduk
- a. kesuburan tanah
- b. iklim wilayah
- c. topografi atau bentuk permungkaan tanah
- d. sumber air
- e. perhubungan atau transportasi
- f. fasilitas dan juga pusat-pusat ekonomi pemerintahan.
Nah baiklah sahabat semuanya, Pembahasan tentang kajian ilmu kealaman dasar yang terkait Konsep Sumber Daya Alam dan Masalah Kependudukan dan Lingkungan . Semoga pelajaran diatas dapat menambah pengetahuan kita semua, Aminn.
Assalamualaikum, Warohmatullah wabarokatuh.
Image Of elektranews.com
0 comments:
Post a Comment